Kuala Pembuang (Dayak News). Bhabinkamtibmas Desa Pematang Panjang Brigpol Robi Sutanta melaksanakan kegiatan kunjungan Sambang kegiatan Posyandu Di Balai Desa Pematang dalam kegiatan sambang tersebut Bhabin bertemu dengan Bidan Desa dan Kader Posyandu Mutiara 1 Desa Pematang Panjang. Kec.Seruyan Hilir Kab.Seruyan Jum’at Pagi (4/6/21)
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., Melalui Kapolsek Seruyan Hilir IPDA Fahroni Mejelaskan Dalam kegiatan kunjungan sambang tersebut Bhabinkamtibmas selaku pengemban pungsi pembinaan di lingkungan Desa binaannya, pada kesempatan tersebut Bhabin menyampaikan beberapa pesan kamtibmas agar dalam melaksanakan aktifitas kegiatan Posyandu agar tatap selalu meningkatkan kewaspadaan dalam situasi Pandemi Corona atau covid- 19, dihimbau untuk selalu mematuhi himbauan protokol kesehatan dengan selalu menjaga jarak, rajin mencuci tangan dan selalu menggunakan masker serta selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat
Bhabinkamtibmas Brigpol Robi Sutanta Menambahkan “Kegiatan Petugas Posyandu Mutiara 1 meliputi melakukan pelayanan kesehatan untuk ibu hamil dan menyusui serta pemberian Imunisasi kepada Balita”.
Dalam kesempatan tersebut Kader Poyadu Mutiara 1 yang di sambangi menyampaikan ucapan trimakasih atas kunjungan sambang Bhabinkamtibmas dan himbauannya. (PR/Den)