WARGA DESA SAMBA BAKUMPAI TEWAS KESETRUM LISTRIK, DIDUGA AKIBAT KABEL TERENDAM BANJIR

oleh -
oleh
WARGA DESA SAMBA BAKUMPAI TEWAS KESETRUM LISTRIK, DIDUGA AKIBAT KABEL TERENDAM BANJIR 1

Kasongan, (Dayak News)– Seorang warga desa Samba Bakumpai tewas tesengat arus listrik, diduga akibat kabel terendam banjir, Selasa (7/9).

Informasi terhimpun, kejadian sekira jam 7.00 wib pagi, PLN Tumbang Samba secara tiba-tiba menyalakan listrik. Lokasi yang masih terendam banjir, membuat korban tersetrum tegangan tinggi. Diperkirakan korban tewas di tempat.

Diketahui, warga yang meninggal dunia tersebut, berjenis kelamin perempuan berinisial N dengan usia 26 tahun.

Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bhakti Wibowo, SH, S.IK. MK melalui Kapolsek Katingan Tengah, Iptu Arif Dany Susanto, SH, MM membenarkan kejadian itu. Tapi untuk kronologis lengkap masih belum bisa dijelaskan.

“Saat ini masih di TKP Bang,” sebutnya singkat, Selasa (7/9). (Dan)

BACA JUGA :  STATUS BANJIR MASIH PENDATAAN, KALAKSA BPBD KATINGAN INGATKAN HUJAN LEBAT BAKALAN TERJADI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.