DENGAN PAMFLET, KAPOLSEK DANAU SEMBULUH SOSIALISASI GERAKAN 5M

oleh -
oleh
DENGAN PAMFLET, KAPOLSEK DANAU SEMBULUH SOSIALISASI GERAKAN 5M 1

Kuala Pembuang, (DAYAK NEWS). Salah satu upaya dalam mencegah penyebaran Covid-19, Polsek Danau Sembuuh, jajaran Polres Seruyan, Polda Kalteng gencar lakukan sosialisasi 5M (mencuci tangan, menggunakan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas).

Kali ini, dengan bermodalkan pamflet tentang gerakan 5M, Kapolsek Danau Sembuluh Ipda Dwi Tri Yanto, S.I.P., menyambangi pos – pos keamanan, Kamis (11/03/2021) sore.

“Sengaja kami lakukan pemasangan pamflet di pos keamanan, agar bisa membaca dan memahami tentang pentingnya menjaga kesehatan agar terhindar dari virus Corona,” ucap Kapolsek mewakili Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si.

Dwi menjelaskan, pencanangan gerakan 5M tersebut dilakukan sebagai langkah untuk menekan angka penyebaran Covid-19 yang masih terus saja meningkat.

“Sosialisasi dan imbauan akan terus kami lakukan, harapan kami agar masyarakat lebih mematuhi kembali protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Semoga pandemi Covid-19 dapat segera berakhir,” harapnya. (AR/Den)

BACA JUGA :  SAT LANTAS POLRES SERUYAN, BERIKAN PESAN EDUKATIF KEPADA PENGENDARA DENGAN MUATAN OVER KAPASITAS DAN KENDARAAN OVER DIMENSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.