Kuala Pembuang,10/1/2021 (Dayak News). Polsek Seruyan Hilir terus melakukan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (K2YD) dalam upaya melakukan pencegahan wabah covid-19 untuk pendisiplinan warga masyarakat secara masif menghadapi kebiasaan baru(AKB)
K2YD dilakukan dengan menggelar patroli malam di dalam wilayah hukum Polsek Seruyan Hilir , Sabtu (09/01/2021).
Kegiatan patroli tersebut menggunakan kendaraan dinas R2, dipimpin oleh Kanit Provost Bripka Novaris. Adapun beberapa lokasi yabg dikunjungi diantaranya tempat objek vital Bank dan tempat berkumpulnya masyarakat seperti cafe dan Angkringan kopi.
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M. Si, melalui Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setiyono mengatakan
Dalam patroli, aparat menghimbau masyarakat agar selalu menggunakan masker bila berada di luar rumah karena masih ditemukan masyarakat yang berkumpul tanpa menggunakan masker, termasuk jaga jarak serta jaga kebersihan diri dan lingkungan.
“Kita rutin melakukan giat patroli meski demikian masih banyak juga kita temui warga yang masih lupa menggunakan masker maupun pencegahan covid-19 lainnya,” ucap Kapolsek AKP Setiyono.