Sinergi Antara Pemerintah dan Stakeholder Dalam Penanganan Karhutla di Kota Palangka Raya

oleh -
oleh
Sinergi Antara Pemerintah dan Stakeholder Dalam Penanganan Karhutla di Kota Palangka Raya 1
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto.

Palangka Raya (Dayak News) – Kabut asap menerpa yang semakin pekat belakangan ini menuntut banyak pihak untuk bersinergi dalam upaya untuk mencari solusi agar masyarakat dapat beraktivitas normal dan tidak sampai terkena penyakit yang dapat ditimbulkan akibat polusi udara saat ini.

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Karyawan Yunianto, mengapresiasi tindakan yang ditempuh Pelaksana Jabatan Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, dalam penanganan Kebakaran hutan dan lahan di Kota Palangka Raya.

Sigit mengatakan bahwasanya Tindakan PJ Walikota Palangka Raya ini merupakan tindakan yang baik dan langsung memberikan dampak ke masyarakat secara nyata

“Pj Wali Kota Palangka Raya memberikan contoh nyata dengan tindakan langsungnya, termasuk pembagian masker untuk melindungi warga dari dampak asap Karhutla,” katanya, Kamis. (12/10)

.Lanjutnya, Sigit mengatakan perlunya sinergi antara semua pihak dalam hal ini bukan hanya Pemkot melainkan setiap stakeholder yang ada dalam pelaksanaanya

“Dalam penanganan dan antisipasi Karhutla saat ini dan kedepannya diperlukan kesamaan dan pemahaman antara Pemko Palangka Raya, stakeholder dan masyarakat Kota Palangka Raya maka dari itu mari sama sama kita cegah dan tangani Karhutla, jika sinergi sudah terbentuk dan optimal maka penanganan dan antisipasi karhutla untuk saat ini dan masa depan nanti bisa menjadi lebih mudah.” Tutup Sigit. (San)

Simak berita dan artikel lainnya diĀ Google News

BACA JUGA :  KEBERADAAN FASILITAS KESEHATAN DAN PENDIDIKAN WUJUD KESEJAHTERAAN MASYARAKAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.