Pangkalan Bun (Dayak News) – Maryani Sabran atau yang akrab disapa Maria Koordinator Tim Wilayah Barat Partai Demokerasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyampaikan perkembangan strategi pemenangan partai jelang Pilkada serentak pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) 2024.
Dalam keterangannya kepada awak media di sela sela kegiatan “Rapat Kerja Cabang Khusus Kobar Tahun 2024”, Maria menegaskan bahwa PDIP tetap konsisten dan tegak lurus sesuai garis partai tanpa menyimpang dari arah perjuangan.
“Kami masih memantau situasi dan kondisi di lapangan untuk merumuskan strategi kemenangan. Soal strategi ini tentu masih menjadi urusan internal kami,” ujar Maria.Rabu 16 Oktober 3024.
Sebagai koordinator wilayah barat, saya bertugas di Kotawaringin Barat, Lamandau, dan Sukamara. Kami fokus menjaga kekompakan dan konsolidasi di wilayah ini.” Lanjutnya.
Ia juga menyoroti perbedaan kepemimpinan kepala daerah di setiap wilayah.
“Di Kotawaringin Barat ada Ibu Nurhidayah, di Lamandau Bapak Rizky, dan di Sukamara Bapak Masduki. Meski berbeda kepala daerah, kami tetap tegak lurus dan fokus memperjuangkan kemenangan PDIP di seluruh wilayah barat,” kata Maria.
Maria menekankan bahwa PDIP selalu berjuang sesuai dengan simbol partai, kepala banteng. “Kita tidak boleh terlalu ambisius atau terlalu optimis, tapi kita akan terus berjuang dengan simbol kepala banteng yang selalu menyeruduk. Merdeka!” tegasnya.
Optimisme Berdasarkan Fakta Lapangan
Mengenai peluang dalam Pilkada dan Pemilu, Maria mengatakan bahwa mereka tidak sekadar mengandalkan optimisme, melainkan juga fakta lapangan.
“Kita bicara bukan omong kosong, tapi berdasarkan data di lapangan. Untuk tiga daerah pemilihan (dapil) di wilayah barat, kami optimis bisa mencapai target 85%. Tapi untuk pemilihan gubernur, prediksi kami masih di angka 40%.” terangnya.
Ia juga menegaskan bahwa politik adalah tentang perbedaan pendapat, dan dinamika media tidak mempengaruhinya.
“Kalau ada yang goreng-goreng isu di media, saya tidak terlalu ambil pusing. InsyaAllah, jika takdir berpihak pada kita, PDIP akan menjadi pemenang. Tidak ada yang mustahil dalam politik,” tutupnya dengan penuh keyakinan.(GST).